Kaya Pengalaman, Tasya Berharap Kembali Jadi Bintang

By: Agt 30, 2018

 

Pangkalpinang (Dikdasmen): Cabang lomba Menyanyi Solo yang diselenggarakan dalam ajang FLS2N XI di aula Hotel Puncak Budget, Selasa, 28 Agustus 2018,  dimeriahkan oleh banyak peserta. Salah satunya gadis cantik bernama lengkap Tasya Sherin Azzahra.

Tasya yang mewakili Jawa Tengah tampil dengan balutan kebaya bermotif bunga, sukses memukau para penonton. Ia membawakan lagu Gajah dan Lelo Ledhung.

Suara yang indah dan lantang saat bernyanyi di atas panggung, tak lepas dari pengalaman dan prestasinya selama ini di bidang menyanyi.

“Waktu itu pernah jadi juara satu di FLS2N tahun 2015 di Palembang, juara tiga The Voice Kids Indonesia season pertama di Global TV, juara satu paduan suara tingkat nasional di Universitas Semarang, sama juara satu juga di PMC Yamaha,” jelas siswi kelas IX SMP Negeri 2 Semarang, Jawa Tengah, ini.

Hobi dan bakat yang dilatih, serta dukungan dari kedua orang tua, keluarga, sahabat, dan guru di sekolah mengantarkan gadis cantik yang bercita-cita menjadi penyanyi ini tampil di pentas FLS2N XI kedua kalinya. Pertama saat ia duduk di bangku SD.

“Semoga hasilnya baik dan jadi juara kembali, seperti FLS2N tahun 2015 di Palembang,” ujarnya sambil tersenyum. * (Ekky Fajrie)

 

 

Share:
No Comments
Berikan komentar
Unduh FileSE Mendikbud Nomor 1 Tahun 2021
UNDUH SEKARANG
logo

DIREKTORAT JENDERAL

PENDIDIKAN ANAK USIA DINI, PENDIDIKAN DASAR DAN PENDIDIKAN MENENGAH

Permendikbudristek Nomor 28 Tahun 2021 menjelaskan tugas dan fungsi Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah, diantaranya adalah merumuskan kebijakan peserta didik, sarana prasarana, dan tata kelola di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan khusus, pendidikan keaksaraan, dan pendidikan kesetaraan.
KONTAK KAMI
KANTOR PUSATKompleks Kemdikbud Gedung E Lantai 5 Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
021-5725610
021-5725610
pauddikdasmen@kemdikbud.go.id
Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WIB
Copyright © 2020 Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi All rights reserved.