Dayang Merindu, Cerita Rakyat yang Perlu Dilestarikan

By: Agt 25, 2015

[caption id="attachment_8731" align="aligncenter" width="300"] Amrizal, pendamping seni teater SMK Negeri 7 Palembang[/caption]

Palembang (Dikdasmen): Dayang Merindu merupakan salah satu cerita rakyat yang ada di Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan. Menurut Amrijal, pendamping seni teater SMK Negeri 7 Palembang, cerita rakyat tentang wanita cantik bernama Dayang Merindu ini harus dilestarikan.

“Dayang merindu akan ditampilkan 7 orang siswa-siswi SMKN Palembang pada pertunjukan lomba seni teater tingkat SMK pada ajang FLS2N, supaya masyarakat itu tetap merasa memiliki dan cerita rakyat itu banyak edukasinya,” ucap Amrijal, di Palembang Sport Convention Center (PSCC), Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, Senin, 24 Agustus 2015.

Menurut Amrijal, kalah atau menang dalam perlombaan FLS2N bukan utama. Bagi Amrijal, yang utama adalah membawa misi cerita rakyat Dayang Merindu agar diketahui oleh masyarakat luas.

“Kalau masalah penampilan nanti, saya sangat optimis. Karena pada saat mengadakan gladi mereka berada di posisi 85, sesuai dengan yang harapkan. Sisanya, 15 persen lagi, nanti harus di dalam pertunjukan lomba,’ ucap Amrijal. “Yang terpenting, anak-anak fokus dengan alur cerita, dan menempatkan diri berdasarkan perannya dengan tujuan yaitu tampil maksimal.” *

Tata Sumitra

Share:
No Comments
Berikan komentar
Unduh FileSE Mendikbud Nomor 1 Tahun 2021
UNDUH SEKARANG
logo

DIREKTORAT JENDERAL

PENDIDIKAN ANAK USIA DINI, PENDIDIKAN DASAR DAN PENDIDIKAN MENENGAH

Permendikbudristek Nomor 28 Tahun 2021 menjelaskan tugas dan fungsi Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah, diantaranya adalah merumuskan kebijakan peserta didik, sarana prasarana, dan tata kelola di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan khusus, pendidikan keaksaraan, dan pendidikan kesetaraan.
KONTAK KAMI
KANTOR PUSATKompleks Kemdikbud Gedung E Lantai 5 Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
021-5725610
021-5725610
pauddikdasmen@kemdikbud.go.id
Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WIB
Copyright © 2020 Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi All rights reserved.