Jadi Tuan Rumah, Targetkan Juara

By: Agt 30, 2016

[caption id="attachment_11163" align="aligncenter" width="300"] Kontingen lomba Tari Kreasi Berpsangan dari Sulawesi Utara[/caption]

Manado (Dikdasmen): Menjadi tuan rumah sekaligus peserta lomba kadang menjadi beban tersendiri. Itulah yang dialami peserta lomba Tari Kreasi Berpasangan asal Sulawesi Utara. Mereka adalah siswa-siswi SD Negeri 81 Manado; Tami kelas IV, Melita kelas VI, Ayu kelas VI, Anggi kelas V, dan Yumai kelas V.

Sebagai tuan rumah, mereka harus menunjukkan penampilan terbaik agar bisa bersaing dengan kontingen lain. “Kami akan melakukan tarian yang terbaik supaya menghasilkan tarian yang indah dan bisa menjadi juara I,” ujar mereka, kompak, saat ditemui di sela pembukaan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional di Grand Kawanua Convention Center Manado, Senin pagi, 29 Agustus 2016.

Melita merasa senang bisa menjadi salah satu peserta FLS2N. Ia berharap menjadi juara sehingga bisa mengharumkan nama sekolah dan provinsinya.

“Tidak boleh nakal, jangan banyak bermain, dan lebih giat lagi dalam belajar serta membanggakan keluarga,” pesannya kepada siswa-siswi se-Indonesia.* (Ngadirun)

 

Share:
No Comments
Berikan komentar
Unduh FileSE Mendikbud Nomor 1 Tahun 2021
UNDUH SEKARANG
logo

DIREKTORAT JENDERAL

PENDIDIKAN ANAK USIA DINI, PENDIDIKAN DASAR DAN PENDIDIKAN MENENGAH

Permendikbudristek Nomor 28 Tahun 2021 menjelaskan tugas dan fungsi Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah, diantaranya adalah merumuskan kebijakan peserta didik, sarana prasarana, dan tata kelola di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan khusus, pendidikan keaksaraan, dan pendidikan kesetaraan.
KONTAK KAMI
KANTOR PUSATKompleks Kemdikbud Gedung E Lantai 5 Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
021-5725610
021-5725610
pauddikdasmen@kemdikbud.go.id
Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WIB
Copyright © 2020 Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi All rights reserved.