Antonio Ingin Masyarakat Mudah Mengakses Buku

By: Jul 28, 2019

Bogor (Dikdasmen): Antonio Anugra Josendaniello Turambi, siswa kelas 12 jurusan IPA SMAN 2 Bitung, Sulawesi Utara, menilai bahwa sebagian masyarakat Indonesia masih kesulitan mengakses buku. Karena itu, siswa yang ikut lomba meme tingkat SMA pada Festival Literasi Sekolah (FLS) III ini, ingin masyarakat dapat mudah mengakses buku.

“Saya sebagai duta literasi bersama pemerintah daerah akan memberikan kemudahan akses kepada buku, meningkatkan minat baca melalui akses yang mudah, dan harus lebih menambah koleksi buku yang ada,” ujar putera Edna Luhuhay ini di Padjadjaran Suite Resort & Convention Hotel, Bogor, Jawa Barat, Sabtu 27 Juli 2019.

Siswa kelahiran Manado, 30 Desember 2002 ini berhasil menjadi peserta FLS III tanpa melalui seleksi di daerah.

“Kalo di Sulawesi Utara tidak ada kualifikasi daerah, tergantung dari individu-individu. Saya dapat info dari kakak kelas yang sudah lulus beberapa tahun lalu. Yang membuat saya tertarik ada kategori meme, karena selama ini kategori ini belum pernah dilombakan,” ujar siswa yang memaknai literasi sebagai kegiatan memberi makna melalui media berhitung, membaca, melihat dan mendengar ini.

Bagi Antonio, tema FLS III yaitu Multiliterasi: Mengembangkan Kemandirian Dan Menumbuhkan Inovasi merupakan tema yang bagus karena inovasi-inovasi akan datang seiring adanya orang-orang kreatif.

“Teman-teman yang ikut FLS ini merupakan orang-orang kreatif yang didatangkan dari seluruh Indonesia, bahkan meme merupakan inovasi baru untuk dilombakan,” ujarnya.

“Kreatif bisa dikatakan ketika seseorang memilih untuk keluar dari zona nyaman. Perbedaan orang pinter dan orang kreatif adalah orang pintar memiliki pengetahuan yang banyak, sedangkan orang kreatif adalah orang yang mampu memaksimalkan pengetahuannya,” tambahnya.

Selama FLS III berlangsung, Antonio memiliki kesan tersendiri. “Kesan saya pda FLS dapat bertemu dengan orang hebat dalam satu forum, seperti Muhammad Deputra, dia sudah banyak menulis buku,” ujarnya, kagum.*

M. Abd. Rahman

Share:
No Comments
Berikan komentar
Unduh FileSE Mendikbud Nomor 1 Tahun 2021
UNDUH SEKARANG
logo

DIREKTORAT JENDERAL

PENDIDIKAN ANAK USIA DINI, PENDIDIKAN DASAR DAN PENDIDIKAN MENENGAH

Permendikdasmen Nomor 1 Tahun 2024 menjelaskan tugas dan fungsi Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah diantaranya adalah menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah, serta pelaksanaan fasilitasi penyelenggaraan pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah.
KONTAK KAMI
KANTOR PUSATKompleks Kemdikbud Gedung E Lantai 5 Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
021-5725610
021-5725610
pauddikdasmen@kemdikbud.go.id
Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WIB
Copyright © 2020 Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi All rights reserved.