Sambut Hari Guru, Kemendikbud Terbitkan Surat Edaran dan Pidato Mendikbud

By: Nov 27, 2015

[caption id="attachment_9443" align="aligncenter" width="300"] Ilustrasi: seorang guru saat menemani peserta didik.[/caption]

Jakarta (Dikdasmen): Dalam rangka menyambut Hari Guru Nasional pada hari Rabu, 25 November 2015, Pemerintah Republik Indonesia, melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), mengeluarkan Surat Edaran tentang Upacara Bendera dan Pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud).

Surat bernomor 98497/A/TU/2015 itu menyampaikan dua pesan. Pertama, Tema Peringatan Hari Guru Nasional 2015 adalah 'Guru Mulia Karena Karya'. Kedua, untuk menghormati profesi guru, seluruh unsur penyelenggara dan pengelola pendidikan wajib melaksanakan upacara bendera pada hari Rabu tanggal 25 November 2015 dengan membacakan Pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia sebagaimana terlampir.

Surat tertanggal 23 November 2015 itu ditujukan kepada Duta Besar/Kepala Perwakilan Republik Indonesia, Gubernur Seluruh Indonesia, Bupati/Walikota Seluruh Indonesia, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Seluruh Indonesia, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia, Kepala UPT di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan Satuan Pendidikan TK/RA, SD/Ml, SMP/MTs, SMNMA, SMK/MAK, SLB Seluruh Indonesia

Surat itu juga menghimbau kepada seluruh instansi pemerintah untuk mengajak keterlibatan unsur masyarakat dalam pelaksanaan upacara bendera, dan menyelenggarakan kegiatan-kegiatan lain demi mengapresiasi guru.*

M. Adib Minanurohim

Share:
No Comments
Berikan komentar
Unduh FileSE Mendikbud Nomor 1 Tahun 2021
UNDUH SEKARANG
logo

DIREKTORAT JENDERAL

PENDIDIKAN ANAK USIA DINI, PENDIDIKAN DASAR DAN PENDIDIKAN MENENGAH

Permendikdasmen Nomor 1 Tahun 2024 menjelaskan tugas dan fungsi Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah diantaranya adalah menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah, serta pelaksanaan fasilitasi penyelenggaraan pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah.
KONTAK KAMI
KANTOR PUSATKompleks Kemdikbud Gedung E Lantai 5 Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
021-5725610
021-5725610
pauddikdasmen@kemdikbud.go.id
Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WIB
Copyright © 2020 Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi All rights reserved.